Gunungsugih (Lampost.co) — Pasangan Bupati-Wakil Bupati Lampung Tengah, Musa Ahmad-Ardito Wijaya mengajak para camat, lurah dan kepala kampung untuk membawa Lamteng ke zona hijau covid-19 dalam waktu dua bulan.
Hal itu disampaikan Bupati Musa Ahmad dihadapan para camat, lurah dan kakam se-Lamteng, Jumat, 26 Februari 2021, saat pertemuan di Nuwo Balak, Komplek Rumah Dinas Bupati, Gunung Sugih, Lamteng.
Musa Ahmad mengatakan sebaik apa pun program atau rencana para pemimpin, jika pelaksanaannya tak didukung penuh oleh berbagai pihak, hasilnya tak akan maksimal. Karena itu, Musa mengajak para camat, lurah dan kepala kampung se-Lamteng untuk kompak.
Menurut Musa, pada beberapa kesempatan, ia mendapat amanah dari Gubernur Lampung untuk meningkatkan upaya pencegahan maupun penanganan covid-19. Maka, ia mengajak para aparatur kecamatan dan kampung untuk memaksimalkan kinerja satgas covid-19. Sehingga, Lamteng yang saat ini berada di zona orange, dalam satu bulan ke depan menjadi zona kuning, dan sebulan berikutnya menjadi zona hijau.
“Satgas kampung harus dimaksimalkan, diberdayakan. Satgas kecamatan lakukan supervisi,” tandasnya.
Menurut Musa, harus dilakukan langkah-langkah antisipasi menjelang waktu-waktu tertentu yang biasanya banyak orang berkumpul, misalnya pada bulan Ramadan. Menurut dia, sebesar apapun biaya yang dikeluarkan pemerintah, jika tidak ada langkah antisipasi, maka hasilnya tidak maksimal.
Hal lain yang disampaikan Musa Ahmad untuk para kepala kampung berkaitan dengan dana desa. Menurut dia, saat ini masih ada dana desa, tetapi tidak ada yang bisa menjamin dana tersebut akan terus ada. Maka, kampung-kampung harus bisa mempersiapkan diri.
Diantara persiapan agar kampung dapat mandiri, menurut Musa adalah pengelolaan BUMK yang baik. Ia mengajak para kakam agar memastikan manajemen BUMK baik.
Musa menambahkan, semua harus berbuat lebih baik, harus berubah dan berfikir ke depan. Ia menegaskan pasangan Musa Ahmad-Ardito Wijaya akan memberikan segenap kemampuan, jiwa dan raga, yang terbaik bagi Lamteng.
“Kakam adalah ujung tombak. Mari kita kompak. Kami siap memberikan yang terbaik untuk Lamteng, ” pungkas Musa.
Wabup Lamteng Ardito Wijaya menambahkan para kakam harus siap untuk diajak kompak. Menurut dia, yang disebut kompak, ada satu hal yang disampaikan dari atas, akan diteruskan dan dilaksanakan sampai ke bawah. Ardito juga menegaskan pihaknya akan melaksanakan program tiga hari ngantor dan dua hari turun ke bawah. Maka setiap kampung harus siap dan berbenah.